RemoteBox merupakan sebuah aplikasi yang sangat bagus bagi anda yang sering berkecimpung dalam dunia Virtual menggunakan VirtualBox. RemoteBox merupakan VirtualBox client yang dilengkapi dengan tampilan grafis yang sangat mirip dengan VirtualBox itu sendiri. Fungsinya adalah untuk me-manage Virtual machines yang berada di remote computer. Maksudnya, apabila anda memiliki sebuah server yang terinstall VirtualBox, anda bisa connect ke virtualbox tersebut dari komputer klien di jaringan/LAN anda. Anda bisa membuat virtual machine baru, mengatur RAM, shutdown atau restart virtual machine dan lain-lain.
Cara install:
- Download Remotebox: wget http://remotebox.knobgoblin.org.uk/downloads/RemoteBox-1.2.tar.bz2
- Install dependency files: sudo apt-get install libgtk2-perl libsoap-lite-perl rdesktop
- Extract file RemoteBox-1.2.tar.bz2 dengan perintah: tar jxf RemoteBox-1.2.tar.bz2
- Hasil extract berupa folder dengan nama RemoteBox-1.2. cd ke folder tersebut dan jalankan perintah: ./remotebox untuk menjalankan RemoteBox
Tidak ada komentar:
Posting Komentar